SALIRA TV KOTA TASIKMALAYA – Paguyuban Online Bersatu (POB), sebuah komunitas pengemudi online di wilayah Priangan Timur, memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96 dengan cara yang mengharukan. Para anggota POB melakukan ziarah ke makam pahlawan Senin 28/10/2024
Sebagai bentuk penghormatan kepada para pejuang kemerdekaan.
Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai patriotisme dan nasionalisme kepada generasi muda, khususnya para pengemudi online. Selain itu, ziarah juga menjadi momen untuk merefleksikan arti penting persatuan dan kesatuan bangsa
Ketua Umum POB, H.Yadi Mulyadi mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan agenda rutin tahunan. “Ziarah ke makam pahlawan ini bukan hanya sekadar tradisi, tetapi juga bentuk penghormatan kami kepada para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan. Kami ingin meneladani semangat juang mereka dan meneruskannya kepada generasi muda,” ujar Yadi
Selain melakukan tabur bunga, para anggota POB juga memanjatkan doa bersama. Mereka berharap nilai-nilai perjuangan para pahlawan dapat menginspirasi seluruh anggota POB untuk terus berkontribusi bagi masyarakat dan bangsa.
Heri Heryanto